Yayasan Literasi Lilin Kecil hadir untuk menyalakan semangat belajar, menguatkan sesama, dan melayani dengan kasih. Kami percaya, setiap anak dan komunitas berhak mendapatkan masa depan yang terang.
Yayasan Literasi Lilin Kecil adalah yayasan nirlaba yang bergerak di bidang pendidikan, pelayanan sosial, dan kepedulian komunitas.
Kami terinspirasi untuk menjadi "lilin kecil" yang menerangi kegelapan melalui tindakan nyata yang sederhana, namun berdampak besar. Dengan semangat gotong royong, kami menjangkau anak-anak, komunitas yang terabaikan, dan mereka yang sedang berduka.
Kami percaya, kasih bisa diwujudkan melalui literasi, aksi sosial, dan pelayanan.
Kami menyelenggarakan pelatihan, seminar, dan kelas tematik seputar dunia anak — mulai dari pengembangan karakter, kecerdasan emosional, literasi digital, hingga seni dan kreativitas.
Mengunjungi, menyapa, dan menguatkan anak-anak di panti asuhan melalui kegiatan kasih dan berbagi.
Layanan kedukaan berbasis gotong royong bagi umat Kristiani/Katolik. Kami membantu keluarga dalam menghadapi masa kehilangan dengan penuh kasih dan pengharapan.
Kunjungi Website →
Acara tahunan untuk merayakan kasih, mendorong partisipasi publik, serta menggalang dana untuk mendukung program-program pelayanan kami.
Yayasan Literasi Lilin Kecil
Saya mengikuti seminar 'Berani Tampil di Depan Umum' dan sekarang saya jadi lebih percaya diri saat presentasi di sekolah. Acaranya seru, banyak games, dan kakak-kakaknya baik!
Anak-anak kami begitu senang ketika dikunjungi. Mereka merasa diperhatikan dan dicintai. Terima kasih sudah berbagi waktu dan kasih untuk mereka.
Kami kehilangan secara mendadak dan tidak tahu harus mengurus apa dulu. Tapi kehadiran TanganPenolong sangat membantu kami dalam kasih dan ketenangan.
Konser Natal kemarin membuat saya menangis haru. Anak-anak yang tampil begitu luar biasa. Saya jadi sadar bahwa kasih bisa sampai lewat musik dan pelayanan kecil yang bermakna.
Topik tentang literasi digital untuk anak-anak sangat relevan. Anak saya jadi lebih bijak menggunakan gadget dan lebih senang baca buku lagi. Terima kasih Lilin Kecil!
Perum Patria Jaya, Jl. Jayawijaya Blok B4 No. 5 RT 04 RW 14 Kel. Jati Rahayu Kec. Pondok Melati, Kota Bekasi, 17414 Jawa Barat - Indonesia
+62 857 3024 7579
literasililinkecilministry@gmail.com
Donasi dapat disalurkan melalui rekening berikut:
No. Rekening: 55 77 999 575
a.n. Yayasan Literasi Lilin Kecil
No. Rekening: 0385 0100 2210 566
a.n. Yayasan Literasi Lilin Kecil